Prinsip-prinsip Dasar Tauhid, Fiqih, dan Aqidah

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ


[1] Jika seseorang bertanya kepadamu: “Siapa yang menciptakanmu?”

Katakanlah: Allah menciptakan aku dan segala sesuatu.
Dalilnya adalah firman Allah:


اللَّهُ خَالِقُ كُلِّ شَيْءٍ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ وَكِيلٌ

“Allah menciptakan segala sesuatu” (Az-Zumar : 62)


[2] Jika seseorang bertanya kepadamu: “Siapa tuhanmu?”

Katakanlah: Allah adalah Tuhanku. Dia adalah Tuhan segala sesuatu. Dalilnya adalah firman Allah:


قُلْ أَغَيْرَ اللّهِ أَبْغِي رَبّاً وَهُوَ رَبُّ كُلِّ شَيْءٍ

“Katakanlah: "Apakah aku akan mencari Tuhan selain Allah, padahal Dia adalah Tuhan bagi segala sesuatu” (Al-An’am : 164)


Dan Dia berfiman:

الْحَمْدُ للّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ

“Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam,” ( Al-Fatihah : 2)


[3] Jika seseorang bertanya kepadamu: “Mengapa Allah menciptakanmu?”

Katakanlah: Allah menciptakan kita semua untuk beribadah kepada-Nya. Dalilnya adalah firman Allah:


وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالْإِنسَ إِلَّا لِيَعْبُدُونِ

“Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembah-Ku।” (Adz-Dzariyat : 56)


[4] Jika seseorang bertanya kepadamu: “Apakah agamamu?”

Katakanlah: Agamaku adalah agama Islam। Dalilnya adalah firman Allah:


إِنَّ الدِّينَ عِندَ اللّهِ الإِسْلاَمُ

“Sesungguhnya agama (yang diridhai) di sisi Allah hanyalah Islam.” ( Al-Imran: 19)

Dan Allah berfirman:


هُوَ الَّذِي أَرْسَلَ رَسُولَهُ بِالْهُدَى وَدِينِ الْحَقِّ

“Dialah yang telah mengutus Rasul-Nya (dengan membawa) petunjuk (Al-Qur'an) dan agama yang benar” ( At-Taubah : 33)


Dan Allah berfirman:


وَمَن يَبْتَغِ غَيْرَ الإِسْلاَمِ دِيناً فَلَن يُقْبَلَ مِنْهُ وَهُوَ فِي الآخِرَةِ مِنَ الْخَاسِرِينَ

“Barang siapa mencari agama selain agama Islam, maka sekali-kali tidaklah akan diterima (agama itu) daripadanya, dan dia di akhirat termasuk orang-orang yang rugi.” (Al-Imran: 85)


[5] Jika seseorang bertanya kepadamu; “Siapakah Nabimu?”

Katakanlah: “Nabiku dan Nabi umat ini adalah Muhammad Rasulullah. Dalilnya adalah firman Allah:


مَّا كَانَ مُحَمَّدٌ أَبَا أَحَدٍ مِّن رِّجَالِكُمْ وَلَكِن رَّسُولَ اللَّهِ وَخَاتَمَ النَّبِيِّينَ

“Muhammad itu sekali-kali bukanlah bapak dari seorang laki-laki di antara kamu,
tetapi dia adalah Rasulullah dan penutup nabi-nabi.” (Al-Ahzab : 40)


[6] Jika seseorang bertanya kepadamu; “Apakah hal pertama yang diwajibkan kepada hamba Allah?”

Katakanlah: Belajar mengenai keEsaan Allah. Dalilnya adalah hadits Ibnu Abbas yang berkata: “Ketika Nabi SAW mengirim Mu’adz bin Jabal ke Yaman, beliau berkata kepadanya: “Engkau akan mendatangi orang-orang dari kaum Yahudi dan Nasrani. Maka hal pertama yang harus engkau dakwahkan kepada mereka adalah bahwa mereka hanya beribadah kepada Allah saja.” Mutafaq alaih dengan lafazh Bukhari।


[7] Jika seseorang berkata kepadamu: “Apa arti Laa ilaaha illa Allah?”

Katakanlah: Artinya bahwa tidak ada yang berhak diibadahi dengan benar kecuali Allah। Dalilnya adalah firman Allah:


فَاعْلَمْ أَنَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ

“Maka ketahuilah, bahwa sesungguhnya tidak ada Tuhan (Yang Hak) melainkan Allah।” ( Muhammad : 19)


Dan Allah berfirman:

ذَلِكَ بِأَنَّ اللَّهَ هُوَ الْحَقُّ

“(Kuasa Allah) yang demikian itu, adalah karena sesungguhnya Allah, Dialah (Tuhan) Yang Hak।” ( Al-Hajj : 62)




Rujukan: Al Mabaadi Al-Mufidah fit-Tauhidi wal-Fiqih wal-Aqidah
Syaikh Shalih bin Fausan Al-Fauzan

2 comments:

Baity Jannaty | May 26, 2013 at 8:10 PM

Assalamualaikum, salam ukhuwah ukhty.
Subhanallah, melihat blog anti, ane langsung jatuh cinta nih... semoga iman mengokohkan ukhuwah kita... amin.
Wassalamualaikum

Baity Jannaty | May 26, 2013 at 8:32 PM

Assalamualaikum ukhty salam ukhuwah
semoga ane bisa berkenalan lebih dekat dengan anti... amin...
no. hp 0857 1347 9371
akun fb mahabatusyahidah@ymail.com
ukhty... harapan ane besar untuk dapat mengenal anti. syukron.
Wassalamualaikum